Mohon perhatiannya, semua isi berita diblog ini adalah disalin dari berbagai sumber. Dan hanya sebagai arsip pribadi dan Group Komunitas Warga Kulon Progo.

Seluruh informasi termasuk iklan diblog ini bukan tanggung jawab kami selaku pemilik blog. Kami hanya Memberikan tempat kepada para pengiklan dan sebagai ,media sharing


 tarif jasa kami
KEMBALI KE HALAMAN AWAL – LC FOTOKOPI  *  TARIF JASA FOTOKOPI, PRINT, SCAN, KETIK, PRINT , DLL.   *   MELAYANI PRINT, PRINT COPY SECARA ONLINE


09 November 2014

Puluhan Personel Kodim 0731 Cabut Paku di Pohon

Harianjogja.com, KULONPROGO-Puluhan personel Kodim 0731 Kulonprogo
mencabut ratusan paku yang tertancap di pepohonan di kawasan Alun-alun
Wates dan jalan-jalan utama, Jumat (7/11/2014).
Kegiatan ini dilakukan serentak oleh personel yang berada di bawah
jajaran Kodam IV Diponegoro untuk membersihkan lingkungan dan
mewujudkan pohon yang sehat di lingkungan sekitar.
Pasiter Kodim 0731 Kulonprogo Kapten CPL Wasito menuturkan pencabutan
paku dilakukan sesuai dengan perintah Danrem 072 Pamungkas. Tujuannya,
dalam rangka menjaga kesehatan pohon, mengingat pohon adalah makhluk
hidup.
"Bisa dibayangkan bagaiaman kalau makhluk hidup tertancap paku, oleh
karena itu kami membersihkannya," ujarnya.
Diakuinya, kegiatan pencabutan paku baru pertama kali dilakukan
jajaran Kodim 0731 Kulonprogo dan diperkirakan jumlah paku yang
tertancap di pepohonan di atas 500-an buah.
Satu pohon, kata Wasito, rata-rata lebih dari lima paku. Pencabutan
paku dilakukan dengan menggunakan batang besi, tang, dan batu,
tergantung dari jenis dan bentuk paku yang tertancap.
Terpisah, Kepala Satpol PP Kulonprogo Duana Heru mengungkapkan paku
yang tertancap di pohon biasanya digunakan untuk menempelkan reklame
yang tidak berizin. Dikatakannya, penertiban rutin dilakukan DPPKA,
baik secara mandiri maupun bekerjasama dengan Satpol PP.
Share:

BERITA KULON PROGO TERBARU

SITEMAP

Archive